Alat ini akan menyedot energi baterai hingga habis.
InformasiSiang -
Baterai dengan ukuran AA dan AAA, masih banyak digunakan baik untuk
perangkat remote kontrol, mainan anak-anak, atau gadget. Namun tahukah
Anda, jika baterai yang kita sangka habis, ternyata masih menyimpan
energi.
Energi
ini tidak akan kita sadari, walaupun mempunyai potensi yang cukup besar
yang belum dimanfaatkan. Namun kini, ada sebuah alat kecil, yang
menempel pada baterai yang akan memanfaatkan energi tersebut.
Alat
ini akan 'menyedot' energi baterai layaknya kita menyedot jus, hingga
titik terakhir energi tersebut habis. Alat ini tentunya membantu akan
Anda, yang dalam kesehariannya menggunakan baterai.
Alat bernama
Batteriser berbentuk kecil, tipis dan ringan layaknya 'lengan' yang
langsung membungkus baterai. Harganya pun cukup murah, hanya Rp40 ribu.
Para
pembuat Batteriser berencana untuk menjual perangkat di akhir tahun
ini, di mana bisa menghemat pengeluaran Anda dalam membeli baterai baru.
Pembuat
alat ini mengklaim bahwa baterai sekali pakai, sebenarnya masih
memiliki energi sebanyak 80 persen, dari energi yang tersisa sebelum
perangkat elektronik menganggapnya kehilangan daya.
Dan
Batteriser tampaknya mampu mengakses energi yang terbuang seperti
sedotan, dan memungkinkan kita untuk menyedot sampai habis daya yang
masih tersisa.
"Mengapa membuang baterai yang sangat baik, atau
membuang uang untuk membeli baterai baru, ketika kita memiliki teknologi
yang dapat menghemat uang, menghemat energi, dan dapat mengurangi
jumlah baterai yang berakhir di tempat pembuangan sampah," kata salah
satu pendiri Batteriser Bob Roohparvar.
Sumber: http://tehnografi.blogspot.com/2015/06/alat-ini-bantu-tingkatkan-daya-baterai.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.